Hpku berderik.. Ada pesan lewat Whatsapp masuk. Mbah Tin ternyata. Ada apa? "Obat untuk kaki keseleo apa? Ini lho sudah 2 hari keseleo. Kaki bengkak di tungkai. Sudah di rentgen, tulangnya ndak apa-apa. Tapi sakit sekali" Begitu pesannya.
Walah.. ini mbahku yang tak mau diam. Meski berusia lanjut, aktivitasnya tetap tinggi. Orngnya nggak mau diam. Dan jika begini, pasti telepon atau kirim pesan padaku. Entah mengapa, meskipun sudah periksa, kalau tidak tanya sama aku katanya belum mantap. Ya sudahlah.. berarti saranku cukup cespleng kali...
Kaki Keseleo, Kok Bisa?
Keseleo memang merupakan cidera yang umum ketika otot tertarik. Bahkan akibat tarikan ini kadang otot sampai robek. Dalam istilah medis, ini disebut sprain, yaitu cideranya otot akibat tarikan yang kuat, melebihi kekuatan otot untuk menahannya. Biasanya cidera semacam ini terjadi di jaringan otot yang banyak melakukan aktivitas, namun tengah menyangga beban berat seperti kaki atau tangan.Cidera keseleo atau terkilir mempunyai gejala yang khas, seperti nyeri, bengkak, kemerahan dan panas. Dalam banyak kasus, juga terasa sangat nyeri saat menggerakkan sendi. Kemampuan bergerak juga dapat hilang akibat nyeri.
Meskipun keseleo atau terkilir atawa sprain ini sangat menyakitkan, tenang.. Selam cidera tersebut tidak parah, tidak sampai kerussakan sendi atau tulang, bisa disembuhkan dalam jangka waktu sekitar 1 minggu rasa sakit menghilang. Tapi ini tergantung penanganannya.
Obat Kaki Keseleo
Penanganan yang paling populer adalah dengan dipijit. Banyak kontroversi mengenai hal ini. Sebagian berpendapat jangan dipijit. Sebab otot akan smakin parah cideranya oleh tekanan. Pada saat otot cidera, istirahatkan dulu dari aktivitas. Ini logis menurut saya. Namun pendapat lain mengatakan pijitan mempercepat penyembuhan karena memperbaiki letak otot yang keseleo. Tak begitu percaya, tapi banyak yang bilang begitu. Buktinya? Belum ada data pasti. Namun jika benar pijitan mempercepat penyembuhan otot terkilir, maka hal ini harus dilakukan oleh ahlinya. Tidak sembarang pijit.Obat yang biasa digunakan untuk mengatasi otot keseleo adalah obat analgesik/anti inflamasi. Banyak sediaan obat ini seperti diklofenak (Cataflam, Voltadex, Voltaren), Piroksikam (Pirofel, Pirocam). Obat tersebut dapat diminum 3 kali sehari sesudah makan. Selain itu sediaan topikal juga banayak digunakan seperti Voltaren Gel, Stop X, Counterpain. Boleh saja menggunakan obat ini untuk mengurangi rasas sakit dan bengkak.
Namun ada jenis obat lain untuk mengurangi bengkak, yaitu Thrombophob Gel. Obat ini berisi heparin, berfungsi untuk mengurangi bengkak dengan jalan menghilangkan pembekuan darah di sekitar tempat cidera. Jika darah mengalir lancar, bengkak juga akan segera menghilang. Hanya saja perlu diperhatikan, Thrombophob tidak boleh terkena luka terbuka..
Obat lain adalah nutriflam. Obat ini berisi enzim serratiopeptidase, pankreatin dan lecitin. Enzim ini berguna untuk mengurangi bengkak dan nyeri.
Nah sekarang jika kaki atau tangan keseleo, obati saja. Semoga lekas sembuh...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar